kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Pilkada Sinjai 2024: Amrullah Amsar Siap Bertarung

Pilkada Sinjai 2024: Amrullah Amsar Siap Bertarung
Bakal calon Bupati Sinjai Amrullah Amsar. (Foto Ist)
banner 468x60

KabarMakassar.com – Tahapan Pilkada belum dimulai, namun sejumlah figur mulai bermunculan yang digadang-gadang sebagai bakal calon peserta Pilkada mendatang.

Dimana salah satu daerah yang akan menggelar Pilkada pada 27 November 2024 mendatang yakni Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Pemprov Sulsel

Diketahuik, salah satu putra daerah Sinjai berencana mendeklarasikan dirinya untuk ikut bertarung dalam kontestasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sinjai 2024 mendatang.

Adalah Amrullah Amsar salah satu putra Sinjai memantapkan niatnya untuk bertarung di Pilkada Sinjai. Amrullah Amsar merupakan Aktivis NGO yang saat ini menjadi Presiden Direktur Program Kemitraan Indonesia-Amerika dan PBB untuk Private Sectors Business.

Dimana dia sebelumnya telah memiliki relawan militan dan tim keluarga yang solid. Pria kelahiran Sinjai 7 September 1973 itu juga matang dalam hal organisasi. Ia sudah mulai bergerak melalui relawan dan tim keluarga melakukan persiapan.

Termasuk melakukan komunikasi ke sejumlah pengurus partai politik. Amrullah Amsar bukan kali pertama untuk mempromosikan dirinya sebagai calon kandidat di Pilkada Sinjai.

Diakuinya bahwa sudah ada beberapa tokoh dan keluarga yang mendorong Amrullah Amsar untuk ikut bertarung di Pilkada Sinjai. Seperti Abd Salam Amsar mengungkapkan, selaku tim keluarga, pihaknya telah mempersiapkan langkah dan agenda strategis untuk Amrullah Amsar di Pilkada Sinjai.

“Kami telah mempersiapkan dan memastikan Amrullah Amsar maju sebagai calon Bupati Sinjai,” ungkap Salam Amsar, Jumat (15/3).

Menurutnya, figur Amrullah Amsar sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat Kabupaten Sinjai. Sehingga dalam waktu dekat, pihaknya akan melakukan safari atau silaturahmi ke keluarga dan kerabatnya.

“Kami akan melakukan kunjungan ke keluarga dan kerabat untuk meminta doa restu serta dukungan,” ujarnya.

PDAM Makassar