kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Eks Pengurus BM-PAN Hijrah ke PSI Makassar

banner 468x60

KabarMakassar.com – Salah seorang mantan penguris Barisan Muda Partai Amanat Nasional (BM-PAN), Agustinus Bangun memilih hijrah ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

"Iya pak Agustinus satu mantan deklarator BM-PAN kini sebagai kader baru DPD PSI Kota Makassar,"kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Kota Makassar Israel Rante Lebang, Jumat (17/3).

Pemprov Sulsel

Bergabungnya Agustinus bisa bersinergi dan saling bahu-membahu dengan seluruh kader PSI lainnya sehingga partai berlambang tangan memegang bunga mawar tersebut bisa meraih empati dari masyarakat.

"Saya berharap bergabungnya pak Agustinus bisa membawa PSI Makassar lebih baik untuk Pemilu 2024 nanti,"ujarnya.

Di era reformasi lalu itu sekitar tahun 1998, lanjut dia, bahwa dirinya sebagai salah seorang deklaratif terbentuknya Barisan Muda PAN.

"Seiring berjalannya waktu, saya terpilih menjadi ketua BM-PAN Sulsel dan juga sebagai salah satu Ketua Dewan Pembina Pusat Barisan Muda PAN Indonesia tahun 1999 yang lalu,"katanya.

"Saya sangat berharap, yaitu lahirnya pemimpin-pemimpin bangsa di PSI ini yang akan membawa semangat reformasi," bebernya lagi.

PSI kata dia memiliki visi dan misi untuk melakukan reformasi. Maka dari itulah PSI patut dibesarkan dan didukung supaya lahir pemimpin-pemimpin bangsa yang membawa semangat reformasi.

"Paling awal yang harus dilakukan oleh DPD PSI Kota Makassar adalah melakukan konsolidasi, inilah kunci partai-partai bisa menjadi besar, lalu memantapkan program kerja dalam artian konsisten dijalankan," tambahnya.

PSI ini betul-betul bergerak cepat terstruktur dan terukur, tidak hanya bicara saja. Ini partai baru, namun lihat yang dikerjakan sudah ada gaungnya, mulai dari pusat hingga ke tingkat paling bawah.

"Tentunya hal ini, akan membangun 'public trust' alias kepercayaan masyarakat yang akan berdampak pada terdongkraknya elektabilitas bagi PSI. Masyarakat pastinya akan melihat partai yang sungguh-sungguh, bukan hanya mencari celah untuk dimanfaatkan,"tandasnya.

PDAM Makassar