kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Dukung Kapasitas Mahasiswa di Bidang Jurnalistik, AJI Mandar Teken MoU bersama Kampus

Dukung Kapasitas Mahasiswa di Bidang Jurnalistik, AJI Mandar Teken MoU bersama Kampus
Penandatanganan MoU AJI Kota Mandar dan Institut Agama Islam (DDI) Polman Fakultas Dakwah dan Komunikasi (Dok : ist).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Penandatangan MoU (Memorandum of Understanding) antara Yayasan Darud Da’wah Wal Irsyad Institut Agama Islam (DDI) Polman Fakultas Dakwah dan Komunikasi dan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Mandar dilakukan.

Hal itu sebagai bentuk pengembangan kapasitas mahasiswa di bidang jurnalistik dan pendampingan HMJ dan Lembaga Pers Mahasiswa Fakultas Da’wah dan Komunikasi IAI DDI Polman.

Pemprov Sulsel

Penandatanganan nota kesepahaman ini berlangsug di Aula Ag. K.H Ambo Dalle Kampus IAI DDI Polman yang dihadiri langsung oleh Wakil rektor 2 IAI DDI Polman, H.Marzuki, Dekan Fakultas Dakwah IAI DDI Polman, Abdul Haris Nawawi dan Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Mandar, Rahmat. FA.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pelatihan jurnalistik yang berlangsung selama dua hari, mulai pada tanggal 8-9 Juni 2024 dengan menghadirkan sejumlah narasumber diantaranya Ketua AJI Mandar, Rahmat FA tentang Kode Etik Jurnalistik, Pewarta Metro TV, Asrianto tentang teknik reportase, Penulis Ridwan Alimuddin dan Himawan dari Kompas tentang penulisan media cetak dan online serta teknik pengambilan foto dan video jurnalistik.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor IAI DDI Polman, H. Marzuki menjelaskan sangat mendukung program penandatanganan MoU ini, menurutnya program ini akan membentuk karakter mahasiswa yang mempunyai kemampuan dalam dunia jurnalistik.

“Kami dari unsur kampus, mewakili rektor, sangat berterimakasih kepada AJI dan panitia pada hal ini atas pelaksanaan kegiatan pelatihan ini,” terang Marzuki, Sabtu (8/6).

“Setelah pelatihan ini, kita berharap akan lahir mahasiswa yang memiliki  pengetahuan tentang jurnalistik,” lanjut Marzuki.

Sementara itu, Dekan Fakultas Dakwah IAI DDI Polman, Abd Haris Nawawi mengapresiasi kegiatan pelatihan jurnalistik dan penandatanganan MoU.

“Ini kegiatan yang luar biasa, pelatihan jurnalistik ini menjadi yang pertaman di kampus kami. Nabi Idrislah yang pertama kali perkenalkan dunia jurnalistik. Mudah mudahan kecerdasan Nabi Idris dapat tertular bagi kita semua,” ujar Abd Haris.

Pihaknya berharap, agar kerjasama dengan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Mandar dapat terus berjalan untuk memberikan pendampingan HMJ dan Lembaga Pers Manasiswa di IAI DDI Polman khususnya dalam dunia jurnalistik.

Ditempat yang sama, Ketua AJI Kota Mandar, Rahmat FA mengungkapkan bahwa mahasiswalah yang menjadi salah satu spirit perjuangan AJI. Ia menambahkan terbentuknya AJI pada masa orde baru tak lepas dari semangat mahasiswa.

“Kita memeberikan apresiasi yang luar biasa untuk IAI DDI Polman karena MoU ini bisa kita jalankan. Kita ingin melihat kedepan DDI Polman menjadi kampus yang mampu mencetak jurnalis profesional khususnya di Sulawesi Barat,” ungkapnya.

Ketua panitia Pelatihan Jurnalistik IAI DDI Polman, Ismail mengungkapkan antusias mahasiwa untuk mengikuti pelatihan ini cukup banyak, untuk itu ia membatasi peserta dalam pelatihan jurnalis di Kampus IAI DDI Polman dengan mengambil sejumlah perwakilan dari 4 fakultas yang ada di IAI DDI Polman.

Selain Wakil Rektor II IAI DDI Polman dan Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi IAI DDI Polman, hadir pula Ketua Prodi Komunikasi Penyiaran Islam, Baharuddin dan aktivis perempuan AJI Kota Mandar serta dosen Prodi Komunikasi Penyiaran Islam, Rahma.

PDAM Makassar