kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250

Waspada, Sejumlah Wilayah di Sulsel Hadapi Status Darurat Bencana Alam

Rekonstruksi Rumah Warga Terdampak Bencana Sulsel Dilakukan Usai Tanggap Darurat
Ilustrasi Banjir (Dok : KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Selatan, Amson Padolo, mengungkapkan bahwa sejumlah wilayah di Sulsel tengah menghadapi keadaan darurat akibat bencana alam.

Dilaporkan bahwa bencana ini tidak hanya terjadi di Luwu, Enrekang, Sinjai, Wajo, dan Pinrang, tetapi juga menjangkau beberapa lokasi lainnya.

Pemprov Sulsel

“Kami perlu menyampaikan bahwa kejadian bencana ini terjadi di beberapa lokasi selain di wilayah yang sudah disebutkan, dan BPBD saat ini telah mengumumkan status darurat di seluruh kabupaten yang terdampak,” ujar Amson Padolo, Jumat (3/5).

Menurutnya, BPBD Sulsel telah melakukan langkah-langkah darurat termasuk dalam hal kesiapsiagaan, pertolongan, dan pertolongan terhadap warga yang terdampak. Kolaborasi dengan berbagai pihak, seperti TNI, Polri, dan tim penyelamat lainnya, telah dijalankan untuk mencari dan membantu warga yang mungkin terjebak atau hilang akibat bencana tersebut.

“Kami ingin menekankan bahwa dalam penanganan bencana, peran BPBD hanyalah satu dari sekian banyak yang terlibat. Semua pihak, termasuk TNI, Polri, dan masyarakat umum, berperan penting dalam upaya penanggulangan bencana,” tambahnya.

BPBD Sulsel juga telah membuka dapur umum, bekerja sama dengan Dinas Sosial dan membangun tempat-tempat pengungsian untuk menjamin keselamatan dan kesejahteraan warga yang terdampak.

Kerja sama dengan Dinas Kesehatan setempat juga dilakukan untuk menjaga kesehatan warga yang terdampak. 

PDAM Makassar