kabarbursa.com
kabarbursa.com

20 Tahun Juara Umum OSN, Tiga Siswa SMAN 1 Bulukumba Kembali Lolos ke Provinsi

20 Tahun Juara Umum OSN, Tiga Siswa SMAN 1 Bulukumba Kembali Lolos ke Provinsi
(Foto : IST).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Prestasi yg luar biasa bagi SMA Negeri 1 Kabupaten Bulukumba yng kembali berhasil mempertahankan status juara Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat kabupaten selama 20 tahun berturut-turut. Tahun ini, tiga siswanya kembali lolos seleksi ket tingkat Provinsi Sulsel.

Kepala SMAN 1 Bulukumba, Rusli Umar menyebutkan, ketiga siswa tersebut, yakni A Achmad Hafizh Safran kelas XI.5 bidang Matematika, Sultan Jagis Elhakim kelas XI.1 bidang Fisika, dan Andi Alya Foura Putri Abram kelas XI.7 bidang Informatika.

Pemprov Sulsel

“Alhamdulillah tahun ini kami kembali meraih juara umum Olimpiade Sains tingkat kabupaten, juara 1 bidang Matematika dan fisika serta juara 2 untuk bidang informatika,” ungkapnya

Rusli mengaku bangga dengan prestasi yang diraih peserta didiknya. Karena sudah 20 tahun selama ada OSN SMAN 1 Bulukumba tidak pernah lepas juara umum.

“Suatu kebanggaan sudah 20 tahun sejak ada yang namanya OSN peserta didik kami mampu mempertahankan juara umum,” jelasnya.

Rusli berharap, peserta didik SMAN 1 Bulukumba lolos bisa ke tingkat nasional. Sebagai persiapan menuju provinsi akan dilakukan pembimbingan penuh dengan sistem karantina.

“Siswa kami yg lolos ke tingkat provinsi mulai 22 April sampai 4 Mei 2024 sementara dibebaskan belajar mata pelajaran lain selain mapel OSN. Dikarantina fokus belajar materi-materi OSN tingkat provinsi. Mohon doa semoga sukses menuju OSN tingkat Nasional,” harapnya.

PDAM Makassar