kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Satgas Drainase Kecamatan Biringkanaya Giat Bersihkan Saluran Drainase

banner 468x60

KabarMakassar.com — Satuan Tugas (Satgas) Drainase Kecamatan Biringkanaya turut serta dalam menjaga kebersihan dan kelancaran saluran drainase di Kompleks Purn TNI AU Pai 1 RW 06 Kelurahan Sudiang. Kegiatan pembersihan ini dilakukan sebagai upaya antisipasi agar air dapat mengalir dengan lancar terutama saat musim kemarau.

Pada kegiatan tersebut, tim Satgas Drainase aktif melakukan pembersihan saluran drainase dari tumpukan rumput yang dapat menghambat aliran air. Selain membersihkan saluran, mereka juga melakukan penataan dan perapian di sekitar area drainase.

Pemprov Sulsel

Camat Biringkanaya, Benyamin B Turupadang, mengungkapkan pentingnya peran Satgas Drainase dalam menjaga kebersihan dan fungsi saluran drainase. "Saluran drainase yang bersih dan lancar sangat vital untuk mengatasi genangan air dan meminimalisir risiko banjir, terutama saat musim kemarau seperti sekarang ini," ujar Benyamin, Rabu (15/11).

Ia menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Satgas Drainase Kecamatan Biringkanaya untuk memastikan sistem drainase berjalan optimal dan dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.

Warga setempat menyambut baik kehadiran Satgas Drainase dan mengapresiasi upaya yang dilakukan dalam menjaga kebersihan lingkungan. Mereka berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan secara berkala untuk mencegah terjadinya masalah genangan air.

Satgas Drainase Kecamatan Biringkanaya juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama di sekitar saluran drainase. Kerjasama antara Satgas Drainase dan masyarakat diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan aman dari risiko banjir.

PDAM Makassar