kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250

Renovasi Stadion BJ Habibie Parepare Dimulai, Target Rampung Desember 2024

Renovasi Stadion BJ Habibie Parepare Dimulai, Target Rampung Desember 2024
(Foto : IST).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Renovasi Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) di Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) telah resmi dimulai hari ini, Senin (18/03).

Renovasi dilakukan setelah penandatanganan kontrak antara Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulsel dengan pihak kontraktor. BPPW Sulsel menargetkan proses renovasi selesai pada bulan Desember 2024.

Pemprov Sulsel

“Waktu pelaksanaan renovasi dimulai pada tanggal 18 Maret dan diharapkan rampung pada 31 Desember 2024,” kata Kepala BPPW Sulsel, Kusworo Darpito, Senin (18/3).

Kusworo juga menjelaskan bahwa Stadion Gelora BJ Habibie termasuk dalam 22 stadion di Indonesia yang mendapat perhatian khusus untuk dievaluasi berdasarkan instruksi langsung dari Presiden Jokowi.

“Evaluasi dilakukan karena stadion ini memiliki risiko tinggi dan kapasitas besar. Stadion ini adalah homebase kebanggaan masyarakat Sulsel, terutama untuk tim sepakbola PSM Makassar yang menjadi juara Liga 1 musim 2022/2023,” jelasnya.

Kusworo menambahkan renovasi stadion dilakukan setelah evaluasi terhadap struktur bangunan, dengan harapan membuat stadion lebih aman dan nyaman digunakan.

“Meskipun proses tender renovasi mengalami beberapa hambatan dan molor dari jadwal semula, akhirnya pekerjaan fisik senilai Rp 113 miliar akan dilaksanakan oleh penyedia jasa PT Usaha Subur Sejahtera,” ungkap Kusworo.

Dia merinci pekerjaan renovasi stadion meliputi perbaikan struktur bangunan, penguatan struktur, pekerjaan arsitektur, pemasangan single seat, perbaikan rumput lapangan, pekerjaan lampu, pekerjaan scoring board, dan pekerjaan lansekap.

“Diharapkan renovasi ini akan meningkatkan kualitas stadion dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pengguna stadion,” ujarnya.

PDAM Makassar