kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Kalahkan Telkom Makassar, Tim SSB Turatea City Juara Filanesia Nasional Championship

banner 468x60

KabarSelatan.id — Tim Sekolah Sepak Bola (SSB) Turatea City Kabupaten Jeneponto U-12 akhirnya berhasil menjuarai Turnamen Filanesia Nasional Championship Makassar 2023 usai mengalahkan tim SSB Telkom Makassar dengan Skor 2-0. Sabtu (08/07).

Laga final yang digelar di Lapangan Universitas Negeri Makassar (UNM) Banta-bantaeng ini pun berjalan sangat alot. Serangan demi serangan juga dibangun oleh kedua tim.

Pemprov Sulsel

Namun pertandingan 2 x 10 menit ini pun harus berakhir dengan babak adu penalti. Dalam adu tos-tosan tersebut, 2 penendang Tim SSB Telkom Makassar berhasil di tepis penjaga gawang M. Fatur.

Sementara itu, penendang Tim SSB Turatea City  dicetak oleh Muhammad Faqih dengan sempurna sekaligus terpilih menjadi pemain terbaik.

Kejuaraan Nasional yang dimulai sejak Selasa 04 hingga 08 Juli yang diikuti oleh 34 Tim U12 dari berbagai Provinsi ini pun dijuarai Tim SSB Turatea City dan berhak mendapatkan Trophy bergengsi sekaligus medali dan uang pembinaan.

Asisten Pelatih SSB Turatea City Aswing Daeng Beta mengatakan, sangat mengapresiasi atas pencapaian yang diraih oleh anak asuhnya.

"Alhamdulillah sangat bersyukur sekali anak-anak dengan semangat juangnya mampu menjuarai turnamen Filanesia Championship Makassar," ucapnya kepada tim Kabarselatan.id, Sabtu (08/07) malam.

Selain prestasi mentereng ini, SSB Turatea City yang bermaterikan pemain lokal Jeneponto mulai U10 dan U12  juga sudah beberapa kali menjuarai turnamen Nasional lainnya.

"Sudah banyak event-event yang dijuarai. Tahun ini saja sudah 4 kali juara dari berbagai turnamen yang dilaksanakan di Sulsel, bahkan anak-anak baru saja menyelesaikan turnamen di Cirebon Liga Anak Sentra Indonesia," cetusnya.

Rencananya, Tim kami ini juga akan mengikuti turnamen Nasional yang akan memperebutkan tempat di kejuaraan Internasional.

"Insha Allah apabila anak-anak diberi kesehatan dan kekuatan Allah.SWT akan berangkat lagi di Singa Cup Pare-pare Road To Singapura," kata Aswin.

Meski pun timnya selama ini hanya bermodalkan dengan cara swadaya para orang tua pemain dan keterbatasan dukungan pemerintah, tim di pimpin oleh Ketua Umum SSB Ali Sadikin bersama Ketua Usia 12 Tahun Alauddin Rauf mampu berbicara banyak setiap penyelenggaraan event digelar.

Hasil ini pun membuat tim SSB Turatea City ini mampu membawa nama Kabupaten Jeneponto harum dikancah Nasional.

"Berkat dukungan orang tua dan pengurus SSB Turatea City, pelatih beserta official dan Pemda Jeneponto dan jajarannya, tim kami mampu meraih hasil yang sangat membanggakan Butta Turatea," pungkasnya.

 

PDAM Makassar