kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Jalan Rusak, Warga Desa Labuangrano Minta Pemerintah Lakukan Perbaikan

banner 468x60

KabarMamuju.com — Tak kunjung diperbaiki, jalan Desa Labuangrano Kecematan Tapalang, Kabupaten Mamuju terus dikeluhkan pengguna jalan yang melintas.

Dari pantauan tim KabarMamuju.com, dimana jalanan yang berlumpur dan licin sehinggga membuat pengendara yang melewati harus ekstra hati-hati karena bisa terjatuh.

Pemprov Sulsel

Salah satu penduduk Desa Labuangrano, Erlin mengatakan bahwa sulitnya akses untuk melintasi ruas jalan, tepatnya di perbatasan antara Desa Labuangrano dengan Desa Dungkait karena mengalami kerusakan yang cukup parah.

“Kondisi itu lebih susah lagi aksesnya disaat musim hujan, air yang membasahi permukaan jalan menyebabkan tanahnya menjadi licin dan berlumpur,” pungkasnya, Selasa (4/1).

Ia menjelaskan bahwa untuk melintasi pengguna jalan harus saling bantu.

“Pengguna jalan saling membantu untuk bisa melintasi jalan yang ekstrim dan licin tersebut baik pengguna roda dua maupun roda empat,” jelasnya.

Tidak hanya itu, ia berharap pemerintah bisa segera merespon serta memperhatikan apa yang menjadi kesulitan warga tersebut.

“Diharapkan secepatnya membangun Atau memperbaiki jalan yang rusak para itu sebelum menyebabkan jatuhnya korban,” harapnya.

 

 

 

 

 

 

PDAM Makassar