kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Inilah 15 Nama Calon Anggota KI Sulsel

banner 468x60

KabarMakassar.com — Tim Seleksi Komisi Informasi (KI) Sulawesi Selatan telah menyerahkan 15 nama dari hasil seleksi calon anggota KI kepada Penjabat Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin.

Nama-nama yang telah terdaftar berhasil melalui tahapan-tahapan seleksi, mulai dari berkas administrasi dan wawancara.

Pemprov Sulsel

Tim seleksi KI menegaskan seluruh proses seleksi dilakukan secara selektif, ketat dan transparan, hingga calon anggota KI mematuhi segala prosedur yang ada.

"Dari 15 nama itu akan kita pilih yang terbaik dan lima itu sudah saya sampaikan kepada Pak Gubernur dan harus kita rekomendasi ke DPR" ungkap Ketua Tim Seleksi Calon Komisioner KI Sulsel, Hasrullah, Kamis (07/12).

Kepada mereka yang terpilih, diharapkan nantinya juga dapat mengabdikan diri hingga tingkat nasional.

"Kemudian satu obsesi kita di Timsel, Komisi Informasi ada sampai tingkat nasional. Karena kita butuh kader di tingkat nasional. Jadi kita pilih yang terbaik dari 77 peserta," ungkapnya.

Menurut Hasrullah, proses seleksi calon anggota komisioner dengan sistem CAT sudah sangat baik dan transparan.

Berikut 15 daftar nama yang berhasil lolos calon Anggota Komisi Informasi Sulawesi Selatan : 

1. A. Tadampali?

2. Abdul Kadir Patwa?

3. Amrayadi?

4. Andi Hasdullah?

5. Anwar Majid

6. Fatmawati?

7. Fauziah Erwin?

8. Haerul Akbar?

9. Herman?

10. Johansyah Mansyur

11. Khaerul M?

12. Mattewakkan?

13. Muhammad Arman?

14. Nurhikmah?

15. Subhan

PDAM Makassar