kabarbursa.com
kabarbursa.com
banner 728x250
News  

Gelora Target 11 Kursi, Hanura Optimis 100 Persen

banner 468x60

KabarMakassar.com — Partai Gelora menargetkan sebanyak 11 kursi DPRD Sulawesi untuk Pemilu 2024 mendatang.

Optimistis itu disampaikan Ketua DPW Gelora Sulsel Syamsari Kitta saat mendaftarkan 85 Bacaleg di kantor KPU Sulsel jalan AP Petterani Makassar, Minggu (14/5) malam.

Pemprov Sulsel

"Kami targetkan 1 kursi tiap dapil, kami harapkan dari 11 Dapil itu tidak ada yang kosong," kata Syamsari Kitta.

Mantan Bupati Takalar itu meyakinan kader partai Gelora saat ini merupakan mantan petarung di partai sebelumnya.

Di mana pengurus DPW Gelora ada dari Partai PKS dan beberapa partai lain. Walau sebagai partai baru peserta Pemilu 2024 mendatang, Gelora tidak membajak kader partai lain.

"Kalau yang berstatus anggota DPRD saat ini tidak ada. Tapi kalau caleg kami beragam dari partai lain," ujarnya.

"Yang ada dalam DCS semuanya percaya diri (mampu memperoleh suara) minimal satu kursi dan bisa melalui," tambahnya.

Partai Hanura Makassar percaya diri mampu meraih hasil maksimal di Pileg 2024 nanti. Partai besutan Oesman Sapta Odang ini menargetkan mendudukkan kadernya di seluruh Daerah Pemilihan (Dapil) untuk DPRD Makassar.

Sementata itu, DPC Partai Hanura Makassar, M Yunus HJ makin percaya diri akan mencapai target ambisi besar dengan 100 persen.

Saat mendaftar di KPU setempat ia didampingi langsung Ketua DPD Hanura Sulsel, Amsal Sampetondok.

"Kami semaksimal mungkin lima dapil bisa isi semuanya 100 persen. Kami diberikan kepercayaan dan dikawal langsung ketua DPD Partai Hati Nurani Rakyat," kata Yunus usai menyetor 50 Bacalegnya ke KPU Makassar, Minggu (14/5) malam.

PDAM Makassar