kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Banjir Masih Rendam Rumah Warga di Perumahan Bung Permai Makassar

Banjir Masih Rendam Rumah Warga di Perumahan Bung Permai Makassar
Warga berlalu lalang menuju rumah mereka untuk mengambil keperluan seperti makanan dan obat-obatan (Dok : Dini KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Banjir setinggi paha orang dewasa masih merendam rumah-rumah warga di Kompleks Perumahan Bung Permai, Tamalanrea Jaya, Makassar, Kamis (13/02).

Pantauan di lapangan, banjir ini mulai surut setelah sebelumnya mencapai dada orang dewasa pada Rabu (12/02) kemarin.

Pemprov Sulsel

Meski begitu, aktivitas warga sekitar masih lumpuh dan sejumlah warga masih berada di pengungsian darurat.

Tampak, sejumlah warga berlalu lalang menuju rumah mereka untuk mengambil keperluan seperti makanan dan obat-obatan.

Selain itu, tanpak juga sejumlah warga yang mengungsi di lantai dua rumah mereka.

Ratusan kendaraan warga pun masih terparkir di bahu jalan utama tepatnya di depan pintu masuk perumahan yang sudah tak tergenang air.

Salah satu warga, Tasya mengaku harus kembali masuk menerobos air setinggi paha untuk mengecek kondisi rumahnya.

Tasya yang mengungsi di rumah kerabat mengkhawatirkan sejumlah barang-barangnya hanyut terbawa arus banjir.

“Mau masuk lagi ini cek rumah di dalam. Karena kemarin saya tinggali pergi mengungsi takutnya ada barang-barang yang hanyut,” ungkapnya.

Sebelumnya dilaporkan, kondisi banjir di Perumahan Bung Permai mulai terjadi pada Selasa (11/02) malam.

Puncaknya, debit air semakin naik sekitar pukul 04:00 WITA pada (12/02) dini hari.

Diperkirakan debit air akan turun mengingat cuaca yang mulai cerah dan kondisi Bendungan Bili-Bili yang berangsur normal.

harvardsciencereview.com
https://inuki.co.id